Jumat, 06 Juli 2007

Tobat adalah jalan menuju kebahagiaan.

Pelaku dosa besar sekalipun, asal di ujung kematiannya bertobat maka tetap akan masuk surga. Misalnya pembunuh ribuan orang, pezina dsb tetap masuk surga asal di hatinya tidak ada Tuhan yang lain selain Allah.
Orang yang durhaka kepada orang tuanya ketika masih hidup, kalau ia bertobat sebelum meregang nyawa, maka dosanya masih terampuni dan masuk surga.

Sesungguhnya kebaikan-kebaikan menghapus dosa-dosa, asalkan di hatinya ada Tauhid.
Seorang pezina yang mengasihani seekor anjing yang hampir mati kelaparan masuk surga sebab didalam hatinya masih ada Tauhid yang mendorongnya untuk berbuat baik.

Tiada kebaikan tanpa Tauhid.
Tauhid-lah jalan menuju kebahagiaan

Tidak ada komentar: